cover
Contact Name
Fadhilaturrahmi
Contact Email
arkhan88fadhila@gmail.com
Phone
-
Journal Mail Official
arkhan88fadhila@gmail.com
Editorial Address
-
Location
Kab. kampar,
Riau
INDONESIA
Jurnal Basicedu
ISSN : 25803735     EISSN : 25801147     DOI : -
Core Subject : Education, Social,
Jurnal Basicedu merupakan jurnal yang dikelola oleh Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar Fakultas Ilmu Pendididkan dibawah Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masayarakat (LPPM) Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai. Jurnal Basicedu sudah memiliki p-ISSN 2580-3735 dan versi online e-ISSN 2580-1147.
Arjuna Subject : -
Articles 120 Documents
Search results for , issue "Vol 6, No 6 (2022): December 2022" : 120 Documents clear
Implikasi Cerita Dongeng “Sakadang Monyet Jeung Sakadang Kuya” dalam Membentuk Sikap Kejujuran dan Belas Kasih pada Siswa Sekolah Dasar Deni Chandra; Agus Ahmad Wakih; Febri Fajar Pratama
Jurnal Basicedu Vol 6, No 6 (2022): December 2022
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/basicedu.v6i6.4118

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan implikasi dari cerita dongeng yang berjudul “Sakadang Kuya jeung Sakadang Monyet” dalam membentuk karakter kejujuran dan belas kasih pada siswa SD kelas I di Desa Karangnunggal. Metode penelitian yang digunakan yaitu jenis kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data meliputi observasi dan wawancara. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas I SDN Parakanmuncang, yang diambil dengan Teknik purposive sampling. Analisis data meliputi tahapan reduksi data, penyajian data, dan penarikan simpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa mendongeng adalah cara yang efektif untuk membentuk karakter siswa. Karakter tokoh dan alur cerita memberikan pelajaran dan nilai-nilai yang positif dan dapat diserap oleh siswa. Adanya gambaran secara mendetail terkait karakter tokoh menarik perhatian siswa untuk mengikuti atau meniru gaya si tokoh dalam dongeng. Karakter kejujuran dan belas kasih muncul paling dominan dan ditiru oleh peserta didik. Selain kejujuran dan belas kasih muncul juga sikap tanggung jawab dan disiplin.
The Effect of Using Talaqqi and Wahdah Methods Against Students' Ability to Memorize Al-Qur'an (Basic Education Level) Parlaungan Parlaungan; Hafsah Hafsah; Azizah Hanum OK
Jurnal Basicedu Vol 6, No 6 (2022): December 2022
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/basicedu.v6i6.4155

Abstract

This study aims to determine the effect of using the talaqqi and wahdah methods on the ability to memorize the Qur'an of elementary age students. This study uses a quantitative approach with a quasi-experimental method. The research population was 104 students, which were used as research samples totaling 52 students. The results of this study conclude that (1) there is an effect of the talaqqi method on the ability to memorize the Qur'an of elementary age students with a result of 71%, (2) there is an effect of the wahdah method on the ability of memorizing the Koran of elementary age students with the results 73%, (3) there is an effect of talaqqi and wahdah methods on the ability to memorize the Qur'an of elementary age students. Based on these results, it is known that the use of the wahdah method is 2% superior to the talaqqi method on students' ability to memorize the Qur'an.
Pengembangan Penilaian Sikap Ilmiah Berbasis Inkuiri Berorientasi Pendidikan Karakter Siswa pada Pelajaran IPA di Sekolah Dasar Dinda Widyastika; Nur Wahyuni
Jurnal Basicedu Vol 6, No 6 (2022): December 2022
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/basicedu.v6i6.4087

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui validitas, respon siswa dan guru terhadap Penilaian Sikap Ilmiah berbasis inkuiri dengan berorientasi pendidikan karakter pada pelajaran IPA. Penelitian ini menggunakan penelitian pengembangan berdasarkan model 4D (Define, Design, Develop dan Disseminate). Hasil penelitian pengembangan ini memenuhi validitas isi, penyajian dan bahasa dengan rata-rata 94,7% yang berkategori sangat valid serta layak digunakan, serta respon siswa mendapat 96,25% dengan kriteria sangat baik dan respon guru mencapai 94,95% dengan kriteria sangat baik. Berdasarkan hasil instrument penilaian sikap ilmiah berbasis inkuiri dengan berorientasi pendidikan karakter layak dan sangat baik untuk digunakan sebagai alat ukur guru dalam menilai sikap dan penilaian proses belajar mengajar pada mata pelajaran IPA di SD. Sehingga, perlu dikembangkannya sebuah produk khususnya insturumen penilaian sikap ilmiah berbaisis inkuiri beroirentasi pendidikyan karakter pada mata pelajaran IPA di Sekolah Dasar agar mendapatkan proses, produk dan hasil belajar yang meningkat secara menyeluruh pada semua pokok bahasan khususnya pada materi IPA.
Pengembangan Buku Saku Berbasis Mind Mapping untuk Meningkatkan Hasil Belajar IPS Siswa Sekolah Dasar Elidad Gloria Pas; Krisma Widi Wardani
Jurnal Basicedu Vol 6, No 6 (2022): December 2022
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/basicedu.v6i6.4172

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kurangnya penggunaan media pembelajaran IPS SD, serta rendahnya hasil belajar IPS siswa kelas VI pada 3 SD di Gugus Kanigoro, Kecamatan Tingkir, Salatiga. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana pengembangan buku saku berbasis mind mapping dan apakah buku saku berbasis mind mapping layak digunakan untuk meningkatkan hasil belajar IPS siswa kelas VI SD. Penelitian ini menggunakan model R&D yang dimodifikasi oleh Sukmadinata dengan tahapan yang dilakukan adalah tahap studi pendahuluan dan pengembangan produk. Pada tahap pengembangan produk menggunakan model pengembangan ADDIE. Prosedur pengembangan buku saku berbasis mind mapping yang telah dilakukan adalah Analysis, Design dan Development. Untuk mengetahui kelayakan dari buku saku berbasis mind mapping maka dilakukan uji validitas oleh ahli materi dan media. Hasil uji validitas oleh ahli materi memperoleh rata-rata persentase 72,7% dengan kategori “Tinggi”, dan hasil penilaian oleh ahli media memperoleh rata-rata persentase 78,5% dengan kategori “Tinggi”. Hasil penelitian menunjukkan bahwa buku saku berbasis mind mapping layak digunakan.
Efektivitas Kerja Sama Sekolah dan Masyarakat dalam Meningkatkan Mutu Pembelajaran pada Masa Pandemi Covid-19 Sri Gusmurdiah; Endang Herawan; Sururi Sururi
Jurnal Basicedu Vol 6, No 6 (2022): December 2022
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/basicedu.v6i6.4218

Abstract

Penelitian ini bertujuan menganalisa dan mendeskripsikan efektivitas kerja sama sekolah dan masyarakat dalam meningkatkan mutu pembelajaran pada masa pandemi Covid-19 di SMP se-Kecamatan Linggo Sari Baganti. Rumusan masalah penelitian ini yaitu: (1) bagaimana proses pembelajaran selama masa pandemi Covid-19 dan pasca pandemi mereda? (2) bagaimana bentuk kerja sama sekolah dan masyarakat dalam proses pembelajaran pada masa pandemi Covid-19? (3) bagaimana efektivitas kerja sama sekolah dan masyarakat pada masa pandemi Covid-19? (4) bagaimana hasil kerja sama sekolah dan masyarakat dalam meningkatkan mutu pembelajaran pada masa pandemi Covid-19? Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan studi dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan terdapat peningkatan mutu pembelajaran di SMP se-Kecamatan Linggo Sari Baganti sebagai hasil dari kerja sama sekolah dan masyarakat. Efektivitas kerja sama sekolah dan masyarakat dalam meningkatkan mutu pembelajaran dilihat  dari indikator: (1) kejelasan tujuan; (2) perencanaan; (3) pelakasanaan; (3) pengawasan dan pengendalian; dan (4) hasil kerja sama sekolah dan masyarakat.
Analisis Kebutuhan Penggunaan Bahan Ajar Berbasis Teknologi Infomasi Adit Trinaldi; Siti Enik Mukhoiyaroh Bambang; Mefliza Afriani; Febrizka Alya Rahma; Rustam Rustam
Jurnal Basicedu Vol 6, No 6 (2022): December 2022
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/basicedu.v6i6.4037

Abstract

Tujuan penelitian ini ialah melihat penggunaan bahan ajar berbasis teknologi informasi yang digunakan oleh guru. Metode penelitian yang digunakan oleh peneliti  adalah kualitatif dengan pendekatan fenomenologi. Data penelitian yang digunakan hasil dari kuisioner dan wawancara guru di provinsi Jambi.  Validitas data menggunakan triangulasi data dengan teori Miles dan Huberman. Hasil penelitian menunjukkan bahwa untuk menghasilkan bahan ajar berbasis teknologi informasi yang sesuai dengan zaman, guru di provinsi Jambi perlu melakukan evaluasi dalam bentuk analisis kebutuhan penggunaan bahan ajar berbasis teknologi informasi dengan memperhatikan : 1) bahan ajar berbasis teknologi informasi yang efisien, 2) kegiatan pembelajaran dengan komponen yang saling melengkapi. 3) bahan ajar berupa audio, audiovisual, visual dan interaktif 4) analisis kebutuhan menjadi proses pemecahan masalah penggunaan bahan ajar berbasis teknologi informasi.
Pembelajaran Daring di Masa Pandemi sebagai Wujud Resiliensi bagi Siswa Sekolah Dasar Wiena Safitri; Iis Susiawati; Agung Prayoga; Dea Safilah; Fitriani Hakim
Jurnal Basicedu Vol 6, No 6 (2022): December 2022
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/basicedu.v6i6.3958

Abstract

Terjadinya Pandemi Covid-19 di Indonesia mengakibatkan sistem pembelajaran berubah dan sekolah harus beradaptasi secara drastis. Pembelajaran tatap muka di sekolah menjadi pembelajara daring. Pembelajaran daring merupakan merupakan sistem pembelajaran yang dilakukan dengan tidak bertatap muka langsung, tetapi menggunakan platform yang dapat membantu proses belajar mengajar yang dilakukan dalam keadaan jarak jauh. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui efektivitas pembelajaran daring terhadap anak-anak di Perum Tirta Regency, Desa Langonsari, Kecamatan Pameungpeuk, Kabupaten Bandung. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif deskriptif. Sampel penelitian sebanyak 30 siswa. Instrument pengumpulan data mengunakan kuisioner. Analisis data menggunakan stastistik deskiptif dengan perhitungan manual. Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa pembelajaran daring terhadap anak SD di Perum Tirta Regency pada masa pandemi ini masih kurang efektif dikarenakan anak-anak memerlukan penyesuaian diri (resiliensi) terhadap pembelajaran daring.
Dampak Penerapan K-13 dan Teknologi Pembelajaran pada Masa Covid-19 terhadap Prestasi Belajar Siswa Sekolah Dasar Emy Yunita Rahma Pratiwi; Yeni Aslina; Suyuti Suyuti; Anggara Dwinata; Faridatun Nadziroh
Jurnal Basicedu Vol 6, No 6 (2022): December 2022
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/basicedu.v6i6.4167

Abstract

Terjadinya Pandemi Covid-19 mengakibatkan berubahnya sistem Pendidikan Indonesia lebih menantang dengan adanya kegiatan pembelajaran melalui daring (online). Hal ini berdampak pada berubahnya beberapa hal pada diri siswa yang kemudian berdampak pada prestasi dan motivasi belajar mereka. Berdasarkan observasi di SD Negeri  Wonodadi 3 Blitar Jawa Timur bahwa dinyatakan masih rendah keaktifan serta kesiapan siswa pada kegiatan pembelajaran dengan penerapan kurikulum 2013. Riset ini bermaksud menganalisis pengaruh penerapan kurikulum 2013 dalam kaitannya dengan prestasi belajar murid kelas IV, V dan VI. Riset ini menerapkan teknik kuantitatfi dengan sampel yang diambiil acak. Sebanyak 110 siswa sebagai populasi dan sampel berjumlah 35 siswa. Adapun data dikumpulkan melalui penyebaran angket, melakukan observasi hingga dokumentasi. Melalui riset ini dikonklusikan yaitu terdapat implikasi penerapan kurikulum 2013 terhadap prestasi belajar murid kelas IV, V dan VI di SDN Wonodadi 3 Blitar Jawa Timur. Kurikulum 2013 dapat diterapkan secara tepat dan optimal sehingga menghasilkan dampak baik bagi siswa serrta sistem pendidikan yang ada. Terbukti dengan hasil perhitungan hipotesis yang menghasilkan persamaan berikut, yakni: Y = a + bX = 30,24 + 0,89, sehingga Ha disetujui sedangkan Ho tertolak. Maka konklusinya adalah terdapat pengaruh yang positif atas pelaksanaan kurikulum 2013 terhadap prestasi belajar siswa.
Curriculum Management Development Strategy in Madrasah (Visionary Studies in Educating Students at the Elementary Education Level) Neliwati Neliwati; Deni Khurniawan; Yulita Suyatmika; Siti Rahma Ismiatun
Jurnal Basicedu Vol 6, No 6 (2022): December 2022
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/basicedu.v6i6.4090

Abstract

The curriculum contains indicators of the success of the learning process, starting from aspects of planning, implementation (core activities) and closing. For this reason, the curriculum requires effective management and development strategies, so that it is adaptive to the times and in accordance with the needs of students. This study aims to analyze curriculum management and development strategies at MTsN 4 Mandailing Natal. This study uses a qualitative approach with descriptive analytical study method. Data collection was carried out systematically through interview, observation and documentation studies. Furthermore, the data were analyzed using reduction techniques (data sorting), data presentation, and drawing conclusions. The results of this study conclude that the development of curriculum management in madrasas is optimized by the Head of MTsN 4 Mandailing Natal through 4 madrasa internal strategies, namely (1) curriculum development based on teaching materials must be equipped with references (books) as teaching companions; (2) teachers are required to be proactive in facilitating student learning processes and connecting students with various learning resources; (3) providing adequate teaching aids; and (4) providing direct guidance from the head of the madrasa to teachers in training activities or quality improvement workshops.
Evaluasi Pelaksanaan Program Gerakan Literasi Sekolah di Sekolah Dasar Galih Aditya Wardani; Suhandi Astuti
Jurnal Basicedu Vol 6, No 6 (2022): December 2022
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/basicedu.v6i6.4096

Abstract

Artikel ini bertujuan untuk mengevaluasi pelaksanaan program Gerakan Literasi Sekolah di SDN Sumogawe 03 Kabupaten Semarang. Penelitian ini menggunakan metode CIPP (Context, Input, Process, Product). Jenis penelitian ini adalah penelitian evaluasi deskriptif dimana data dikumpulkan terutama melalui survei, yaitu wawancara, observasi dan penyebaran kuesioner kepada subjek penelitian. Hasilnya menunjukkan bahwa, evaluasi guru dari aspek Context mendapatkan presentase 68,75%, sedangkan evaluasi Context berdasarkan evaluasi dari siswa mendapatkan presentase 62,02%. Pada evaluasi Input yang ditinjau dari guru mendapatkan presentase 81,25%, sedangkan evaluasi Input berdasarkan evaluasi dari siswa mendapatkan presentase 65,68%. Pada evaluasi Process yang ditinjau dari guru mendapatkan presentase 100%, sedangkan evaluasi Process berdasarkan evaluasi dari siswa mendapatkan presentase 68,39%. Pada evaluasi Product yang ditinjau dari guru mendapatkan presentase 87,5%, sedangkan evaluasi Process berdasarkan evaluasi dari siswa mendapatkan presentase 71,46%. Hasil dari pelaksanaan program tersebut adalah terbentuknya karakter siswa, meningkatnya minat baca siswa dan prestasi siswa meningkat.

Page 1 of 12 | Total Record : 120